Senin, 30 Mei 2011

pesan gus dur


3 Pesan Gus Dur untuk Rakyat Indonesia
Headline
Alm. KH Abdurrahman Wahid - inilah.com /Agung Rajasa
Oleh:
Selasa, 5 Januari 2010 | 22:24 WIB
INILAH.COM, Jombang - Ada 3 pesan dari Gus Dur untuk seluruh rakyat Indonesia, sebelum mantan Presiden RI keempat itu wafat. Hal itu seperti dikatakan Yenny Wahid saat memberikan sambutan dalam peringatan 7 hari wafatnya Gus Dur, di Ponpes Tebuireng, Jombang, Selasa (5/1).

Menurut Yenny, yang pertama adalah ikhlas. Sebab selama hidup, Gus Dur selalu melakukan apa saja untuk masyarakat banyak. Semua itu dilakukannya tanpa pamrih dan selalu ikhlas. "Gus Dur itu ibarat Samudera yang siap menampung sluruh aliran sungai, baik yang buruk maupun yang baik," kata Yenny.

Pesan yang kedua, lanjutnya, mengembangkan ilmu pengetahuan. Pesan tersebut dikatakan Gus Dur menjelang akhir hayatnya dimana Gus Dur ketika itu masih sempat mendengarkan audio book-nya. Selain itu, seperti yang dikatakan dalam hadist, Gus Dur juga sempat mengirimkan anaknya ke negeri China.

Yang ketiga, tambah Yenny, harus mempunyai keberanian demi menegakkan kebenaran dan keadilan. "Dimanapun tempat, Gus Dur selalu mengingatkan kepada semua pemimpin agar kebijakan seorang pemimpin itu, mengacu pada kesejahteraan rakyatnya," kata Yenny.

Sementara itu, suasana tahlilan di Tebuireng saat ini, masih penuh sesak dengan banyaknya jamaah yang hadir. Sedangkan hingga saat ini, budayawan Emha Ainun Nadjib masih memberikan ceramah kepada pengunjung yang hadir.

Sempat terjadi kericuhan kecil dari sejumlah pengunjung yang hendak keluar akibat berdesakan. Untungnya, kejadian itu tidak berlangsung lama setelah sejumlah petugas mengamankan lokasi.

Sementara hingga detik ini, Gubernur dan Wakil Gubernur yang direncanakan datang, belum juga terlihat. [beritajatim.com/bar]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar